Minggu, 26 Juni 2016

Ciri-ciri Yin-Yang pada Tubuh 2


Gelisah –Tenang

Dua perbedaan  tipe  manusia  yang dilihat dari  kejadian atau kebiasaannya sehari-hari dapat  kita ketahui apa  yang sedang  terjadi pada metabolism tubuhnya .

Tipe Yang (kelebihanYang) :  orang tersebut sering kegelisahan, susah tidur , gemetaran  , tidak mau diam  ,dll.
Tipe Yin (kelebihan Yin ) :  Prilaku orang tersebut tenang , diam , tak bergerak , sering mengantuk  , dll.

Kering-Basah

Setiap gejala kekeringan atau  tanda-tanda ada kekeringan , menandakan kelebihan Yang , kekurangan Yin , yaitu seperti : Mata pedes kekeringan , tenggorokan kering, kulit kering , tinja kering (konstipasi) dll.

Setiap gejala  atau tanda kebasahan  seperti : Mata berair, hidung berair (pilek), jerawat lembab (berminyak), tinja encer (diare)-moncor , menandakan kelebihan Yin , kekurangan Yang.

Keras-Lembut

Setiap terjadi pembengkakan / gumpalan yang keras pada tubuh , maka itu menandakan kecenderungan kelebihan Yang , tapi kalau gumpalan itu lembek , seperti  ada kandungan air , hal itu menendakan kecenderungan kelebihan Yin.

Gairah-Lesu

Apabila suatu fungsi didalam tubuh terasa begitu aktif , berlebihan (kegairahan yang over) , hal ini menandakan  kelebihan Yang  : seperti : detak jantung yang cepat .
Sebaliknya bila detak jantungnya sangat lambat , menandakan kelebihan Yin , pada Jantung.

Kecepatan-kelambatan

Jika pergerakan seseorang cepat dalam bertindak : berjalan cepat , berbicara cepat,bekerja dengan cepat , maka dapat digolongkan ia kelebihan Yang ,sebaliknya  jika seseorang bergerak dengan lambat : berjalan lambat , berbicara juga lambat ,apalagi kerjanya sangat lambat maka dapat dipastikan ia tipe orang Yin (kelebihan Yin).

Begitu juga dengan gejala penyakit , apabila tanda-tanda muncul secara mendadak dan berubah dengan cepat  itu menandakan kondisi Yang .

Gejala penyakit yang tanda-tandanya , tampak perlahan-lahan , semakin lama semakin parah itu menandakan kondisi Yin.


Perubahan bentuk- Statis pemeliharaan/penyimpanan/pelestarian

Yang menyimbolkan perubahan bentuk-proses , yang dicerminkan oleh organ-organ tubuh yang terus-menerus diisi dan dikosongkan dan terus-menerus melakukan perubahan bentuk- pengangkutan dan pengeluaran  seperti : Lambung- Usus kecil - Usus besar – Kandung kemih – kandung Empedu.


Yin menyimbolkan pelestarian dan penyimpanan yang dicerminkan oleh organ-organ tubuh yang menyimpan Qi, darah , cairan tubuh   dan esensinya , yang dijaga kemurniannya seperti : Lever, Paru-paru , Jantung , Limpa , Ginjal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar