Kamis, 23 Juni 2016

Ciri-ciri Yin-Yang pada Tubuh 1

     

    
  

Bagaimana  penerapan Yin- Yang pada tubuh manusia , Akupuntur TCM , begitu gamblang membagi  Yin- Yang  , menjadi kualitas-kualitas dasar :

Yang                             Yin

Api                                             Air 

Panas                                         Dingin

Gelisah                                       Tenang

Kering                                        Basah

Keras                                          Lembut

Gairah                                        Lesu

Kecepatan                                  Kelambatan 

Perubahan (Bentuk)              Statis, pemeliharaan, simpan.

       

Api-Air


Keseimbangan Api dan Air didalam tubuh sangatpenting , Api menggambarkan nyala api yang menghidupkan dan menyalakan semua proses Metabolis.

Api dalam pengertian Fisiologis , membantu Jantung menampung (berkaitan dengan pikiran), membantu Jantung memberikan kehangatan untuk Limpa menjalankan proses mengubah dan mengangkut ,Jantung merangsang usus kecil untuk melakukan proses memisahkan , ia juga menyediakan panas bagi kandung kemih  dan pembakaran bawah untuk mengubah dan mengeluarkan cairan (Urin).

Api Jantung memanaskan rahim untuk memelihara pergerakan darah .
Apabila Api Fisiologis kurang  maka , pikiran akan terganggu –kacau-depresi, lalu Limpa tidak dapat mengubah dan mengangkut  darah , usus kecil tidak dapat memisahkan  cairan zat-zat inti , Kandung kemih dan pembakaran bawah tidak dapat mengeluarkan cairan urin , akibatnya akan terjadi pembengkakan (Edema), Rahim menjadi dingin  dan akan terjadi kemandulan.

Air berfungsi membasahi dan mendinginkan , semua fungsi fisiologis tubuh, menyeimbangkan tindakan penghangatan  oleh Api fisiologis.Asal usul air yaitu dari Ginjal , bagaikan tim pemadam kebakaran , oleh sebab itu keseimbangan Api-Air sangat penting bagi seluruh proses fisiologis tubuh.

Api yang tidak dapat dikendalikan , akan menuju keatas , akibatnya sakit kepala,mata merah ,wajah merah ,kehausan, sebaliknya apabila  sang pemadam terlalu banyak  menyemprotkan air , maka kelebihan air akan mengalir kebawah , akibatnya  buang air kecil terus menerus , buang air tak terkontrol dan pembekakan pada kaki.

Panas-Dingin

Kelebihan Yang dapat terlihat dari gejala Panas, dan kelebihan Yin dapat terlihat dari gejala Dingin .

Seorang yang kelebihan Yang akan merasa tubuhnya Panas , walaupun pada cuaca dingin , sebaliknya kelebihan Yin , orang tersebut akan selalu merasa dingin walaupun cuacanya panas.

Tanda-tanda panas dapat dilihat dari karakternya , contoh : Bisul tunggal yang besar , merah , dan panas bila disentuh.

Daerah punggung bagian bawah sangat dingin bila disentuh  ( dingin ) , menandakan Ginjalnya menderita dingin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar