Minggu, 26 Juni 2016

Ciri-ciri Yin-Yang pada Tubuh 2


Gelisah –Tenang

Dua perbedaan  tipe  manusia  yang dilihat dari  kejadian atau kebiasaannya sehari-hari dapat  kita ketahui apa  yang sedang  terjadi pada metabolism tubuhnya .

Tipe Yang (kelebihanYang) :  orang tersebut sering kegelisahan, susah tidur , gemetaran  , tidak mau diam  ,dll.
Tipe Yin (kelebihan Yin ) :  Prilaku orang tersebut tenang , diam , tak bergerak , sering mengantuk  , dll.

Kering-Basah

Setiap gejala kekeringan atau  tanda-tanda ada kekeringan , menandakan kelebihan Yang , kekurangan Yin , yaitu seperti : Mata pedes kekeringan , tenggorokan kering, kulit kering , tinja kering (konstipasi) dll.

Setiap gejala  atau tanda kebasahan  seperti : Mata berair, hidung berair (pilek), jerawat lembab (berminyak), tinja encer (diare)-moncor , menandakan kelebihan Yin , kekurangan Yang.

Keras-Lembut

Setiap terjadi pembengkakan / gumpalan yang keras pada tubuh , maka itu menandakan kecenderungan kelebihan Yang , tapi kalau gumpalan itu lembek , seperti  ada kandungan air , hal itu menendakan kecenderungan kelebihan Yin.

Gairah-Lesu

Apabila suatu fungsi didalam tubuh terasa begitu aktif , berlebihan (kegairahan yang over) , hal ini menandakan  kelebihan Yang  : seperti : detak jantung yang cepat .
Sebaliknya bila detak jantungnya sangat lambat , menandakan kelebihan Yin , pada Jantung.

Kecepatan-kelambatan

Jika pergerakan seseorang cepat dalam bertindak : berjalan cepat , berbicara cepat,bekerja dengan cepat , maka dapat digolongkan ia kelebihan Yang ,sebaliknya  jika seseorang bergerak dengan lambat : berjalan lambat , berbicara juga lambat ,apalagi kerjanya sangat lambat maka dapat dipastikan ia tipe orang Yin (kelebihan Yin).

Begitu juga dengan gejala penyakit , apabila tanda-tanda muncul secara mendadak dan berubah dengan cepat  itu menandakan kondisi Yang .

Gejala penyakit yang tanda-tandanya , tampak perlahan-lahan , semakin lama semakin parah itu menandakan kondisi Yin.


Perubahan bentuk- Statis pemeliharaan/penyimpanan/pelestarian

Yang menyimbolkan perubahan bentuk-proses , yang dicerminkan oleh organ-organ tubuh yang terus-menerus diisi dan dikosongkan dan terus-menerus melakukan perubahan bentuk- pengangkutan dan pengeluaran  seperti : Lambung- Usus kecil - Usus besar – Kandung kemih – kandung Empedu.


Yin menyimbolkan pelestarian dan penyimpanan yang dicerminkan oleh organ-organ tubuh yang menyimpan Qi, darah , cairan tubuh   dan esensinya , yang dijaga kemurniannya seperti : Lever, Paru-paru , Jantung , Limpa , Ginjal.

Kamis, 23 Juni 2016

Ciri-ciri Yin-Yang pada Tubuh 1

     

    
  

Bagaimana  penerapan Yin- Yang pada tubuh manusia , Akupuntur TCM , begitu gamblang membagi  Yin- Yang  , menjadi kualitas-kualitas dasar :

Yang                             Yin

Api                                             Air 

Panas                                         Dingin

Gelisah                                       Tenang

Kering                                        Basah

Keras                                          Lembut

Gairah                                        Lesu

Kecepatan                                  Kelambatan 

Perubahan (Bentuk)              Statis, pemeliharaan, simpan.

       

Api-Air


Keseimbangan Api dan Air didalam tubuh sangatpenting , Api menggambarkan nyala api yang menghidupkan dan menyalakan semua proses Metabolis.

Api dalam pengertian Fisiologis , membantu Jantung menampung (berkaitan dengan pikiran), membantu Jantung memberikan kehangatan untuk Limpa menjalankan proses mengubah dan mengangkut ,Jantung merangsang usus kecil untuk melakukan proses memisahkan , ia juga menyediakan panas bagi kandung kemih  dan pembakaran bawah untuk mengubah dan mengeluarkan cairan (Urin).

Api Jantung memanaskan rahim untuk memelihara pergerakan darah .
Apabila Api Fisiologis kurang  maka , pikiran akan terganggu –kacau-depresi, lalu Limpa tidak dapat mengubah dan mengangkut  darah , usus kecil tidak dapat memisahkan  cairan zat-zat inti , Kandung kemih dan pembakaran bawah tidak dapat mengeluarkan cairan urin , akibatnya akan terjadi pembengkakan (Edema), Rahim menjadi dingin  dan akan terjadi kemandulan.

Air berfungsi membasahi dan mendinginkan , semua fungsi fisiologis tubuh, menyeimbangkan tindakan penghangatan  oleh Api fisiologis.Asal usul air yaitu dari Ginjal , bagaikan tim pemadam kebakaran , oleh sebab itu keseimbangan Api-Air sangat penting bagi seluruh proses fisiologis tubuh.

Api yang tidak dapat dikendalikan , akan menuju keatas , akibatnya sakit kepala,mata merah ,wajah merah ,kehausan, sebaliknya apabila  sang pemadam terlalu banyak  menyemprotkan air , maka kelebihan air akan mengalir kebawah , akibatnya  buang air kecil terus menerus , buang air tak terkontrol dan pembekakan pada kaki.

Panas-Dingin

Kelebihan Yang dapat terlihat dari gejala Panas, dan kelebihan Yin dapat terlihat dari gejala Dingin .

Seorang yang kelebihan Yang akan merasa tubuhnya Panas , walaupun pada cuaca dingin , sebaliknya kelebihan Yin , orang tersebut akan selalu merasa dingin walaupun cuacanya panas.

Tanda-tanda panas dapat dilihat dari karakternya , contoh : Bisul tunggal yang besar , merah , dan panas bila disentuh.

Daerah punggung bagian bawah sangat dingin bila disentuh  ( dingin ) , menandakan Ginjalnya menderita dingin.

Senin, 20 Juni 2016

Kesimbangan dan penyembuhan diri.


Sumber : Kesaksian John Great (USA)

Sebagai panduan gagasan , yang berada  dibelakang Akupuntur adalah  anda telah siap , dan ingin mengatasi semua keluhan anda untuk menjadi sehat.
Akupuntur melibatkan mekanisme penyembuhan diri sendiri yang ditujukan untuk mengatasi masalah-masalah keluhan anda.
Pernahkah anda pergi untuk terapi Akupuntur ?
Jika tidak (belum) , anda mungkin akan  menemukan suatu pengalaman secara tiba-tiba dan mengejutkan …..….juga  menyenangkan.
Saya menduga ,tetapi banyak orang tidak menyukainya. saya sendiri berusaha , berkeliling mencari akupuntur , baru disaat  berumur 40 th  , karena saya takut terhadap jarum-jarumnya , yang sebenarnya tidak melukai.
Tetapi mereka tidak , jujur.
Termasuk apa yang jarum-jarum itu  lakukan , untuk saya akhirnya , menciptakan sebuah perasaan yang luar biasa, menjadi sehat dan relaxation (mencapai keadaan santai) .
Dalam beberapa menit sejak  jarum pertama yang masuk, saya mulai terhanyut kepada tingkat yang lebih nyaman.
Akupunturis saya biasanya memulai dengan kuping ,  semua untuk di distabilkan kembali keseimbangannya dan setelah itu–  tangan depan saya , bahu –dan  bagian tubuh yang lain sesuai kebutuhan mana yang  perlu menjadi perhatian.
kemudian ia menyapukan sejenis minyak seperti lavender pada wajah saya , lalu memutar musik suara ombak laut  dan meninggalkan saya sandiri. 
Dan untuk 40 menit berikutnya , itu waktu yang cukup banyak  untuk membuat saya tertidur seperti mengambang  di laut .

Jadi ahli akupunktur saya melihat dua versi yang sangat berbeda dari anda pada hari pengobatan .
Pertama  tusuk jarum ditujukan langsung mengatasi penyakit/keluhan yang  anda derita,
Kedua membawa anda jauh lebih relax , tenang dan santai , seperti ajaran Zen  yang jarang diketahui umum .
Adapun mengenai keluhan tendon pergelangan tangan saya , secara signifikan menjadi lebih baik sekarang , ditambah lagi saya mengenakan elastis ban penjaga pergelangan tangan setiap kali saya mengetik, dan teratur terapi akupuntur.

Bagaimana akupunktur bekerja?


praktek pengobatan tradisional Cina ini telah ada selama 5000 tahun.

Pada dasarnya, praktisi akupuntur  secara  cerdas, memasuki  sebuah sistem energi yang ada di dalam kita masing-masing. Dikenal sebagai Qi (dibaca "chi"), energi yang murni  ini ternyata memelihara kesehatan dan keseimbangan dalam tubuh manusia.

Ketika Qi seimbang dan mengalir bebas tanpa ada halangan melalui "meridian," kemampuan penyembuhan diri alami tubuh diaktifkan, dan memungkinkan terjadinya stabilitas internal dan harmoni pada seluruh tubuh.

Meridian seperti sungai di dalam tubuh dan Qi mengalir melalui meridian sebagai sesuatu  yang tak terlihat yaitu  energi- bergizi dan mendukung setiap sel, jaringan, otot, organ dan kelenjar.

Tapi penyumbatan di meridian akan membatasi pasokan Qi - dan penyumbatan ini dapat dimanifestasi dalam berbagai tanda dan gejala. Seiring waktu, tubuh secara keseluruhan menjadi lemah dan kemampuan penyembuhan dirinya terganggu.

Seorang ahli akupunktur mengembangkan keterampilannya untuk mengevaluasi kualitas, kuantitas dan keseimbangan Qi mengalir dalam tubuh - dan kemudian dengan lembut menempatkan jarum kecil,  steril ke titik-titik akupunktur tertentu.


Akupunktur memungkinkan Qi mengalir ke daerah-daerah di mana ada kekurangan dan menghindari daerah di mana ada kelebihan, atau bahkan  membobolkan hambatan , membocorkan daerah yang kelebihan untuk menguranginya.

Jumat, 17 Juni 2016

Sakit pinggang efek dari konstipasi 2



Cara mengatasi keadaan sembelit atau sulit BAB ,pertama-tama kita harus menghilangkan panas pada  meridian  usus besar dahulu  yaitu sebagai berikut :

Titik Akupuntur  usus besar sangat mudah dicapai karena letaknya ada pada lengan

1.Hegu (LI 4)


2.Quchi (LI 11)




3.Ta chang su (BL 25)
Ditandai oleh titik merah ( • )

4.Zu san li (ST 36 )


5.Zhigou (SJ 6)


6.Pijat –urut  seluruh daerah tumit, tekan  (5-15 menit ) karena disini ada beberapa titik sekaligus seperti : Pucan (BL 61) , Sen mai  (Bl 62), sui cen (KI 5) dll.

Setelah dapat BAB ,  maka otomatis  sakit pinggangnya juga hilang dan sembuh.



kalau masih bisa senam sedikit , maka lakukanlah senam jongkok - bangun minimal 5 x.

Selasa, 14 Juni 2016

Sakit pinggang efek dari konstipasi 1


Keluhan sakit pinggang  tidak  hanya disebabkan disposisi otot , atau juga syaraf kejepit namun dapat terjadi karena ada ganguan di usus besar .

Akupuntur menyebutnya kemacetan meridian usus besar , salah satu akibatnya konstipasi (mengerasnya sisa/ampas  pembuangan).

Konstipasi terjadi karena adanya faktor panas dalam usus besar , sehingga terjadi pengerasan /pembatuan dari ampas pembuangan, bila terjadi terus menerus akhirnya  akan menjadi wasir.

Fungsi Usus besar adalah sebagai jalan transportasi ampas makanan dan pembuangan , menuju BAB  dan masih berkaitan dengan buang air kecil juga , dalam hal ini pekerjaan kandung kemih.

Karena sudah beberapa lama sulit BAB akibat  macetnya  Qi meridian usus besar , hal ini juga menekan kandung kemih sehingga sulit untuk berkemih dan inkontinensia urin (tidak teraturnya pengeluaran urin /tidak terkontrol).

Akupuntur mengenal hubungan Usus besar dengan paru-paru sebagai ( hubungan luar – dalam) , maka terlihat indikasi pada gejalanya adalah :
Batuk, sesak napas,muka merah , perut  kembung ,panas,sakit gigi , mulut kering,hidung tersumbat, bahu , pundak , lengan nyeri , sakit tenggorokan, dll.

Akupuntur mengenal hubungan kandung kemih dengan Ginjal sebagai (hubungan luar-dalam ) , maka terlihat indikasi gejala adalah sbb :
Sakit kepala ,mata mau keluar,leher seperti tercabut,punggung sakit tak dapat membungkuk,menengadah dan berputar, pinggang menjadi sakit,lipat paha seperti terikat,otot betis bagaikan pecah.
Semua ini Akupuntur menyebutnya gejala Se (kuat ,panas) , pada meridian.


Bagaimana cara mengatasinya ………………………….(bersambung ke artikel 2)

Sabtu, 11 Juni 2016

Pilihan lain , sesuatu yang alamiah , Naturopati


Sebagai suatu pengetahuan , Obat  Naturopati  adalah salah satu obat botani  atau penggunaan estrak bunga .Estrak bunga secara umum dikenal sebagai essen  (aroma) bunga.

Pikiran manusia mempunyai kekuatan yang sangat dasyat, dan inilah yang sejak dahulu kala menjadi target  aroma-terapi - tanaman bunga sebagai seni penyembuhan .Berfikir  sehat  , posiift , segar  adalah kunci untuk  kesehatan tubuh, dan  jenis  naturopati treatment ,menyasar kepada  pikiran sebagai  kunci utamanya.
Penggunaan sari dan aroma  seperti  pengobatan Naturopati , adalah suatu pertimbangan cara pengobatan untuk mengikuti ritme tubuh menyembuhkan dirinya sendiri secara alamiah.Peranan utama dari essen bunga adalah untuk membangkitkan suatu kepastian  dan  menyegarkan kembali kekuatan pikiran guna memenuhi keadaan relaxasi yang terang didalam  jiwa kita. Melalui jalan ini  , tekanan yang menghalangi  imun tubuh  untuk bekerja menyembuhkan dirinya sendiri akan segera  menghilang ,lalu memancing  suatu terobosan pikiran yang lebih cepat untuk pemulihan tubuh.

Harum  dan sari bunga bukan saja berguna untuk merangsang tubuh menjadi mampu mencegah dan melawan penyakit , tetapi juga  secara  tidak langsung sangat effective  terhadap penyembuhan penyakit utama yang sudah lama anda derita . Utamanya adalah hubungannya dengan  perasaan emosi saat ini dan prilaku yang muncul disaat  anda mengalami suatu penyakit.
Saripati dan aroma bunga-bunga  menolong untuk membangkitkan mental spirit anda , mengusir keluar pikiran dan prilaku negative ,keluar dari ketenangan dan keadaan relax anda , sementara itu membiarkan tubuh alamiah anda menyembuhkan diri dari penyakit-penyakitnya. Disamping itu juga  menolong anda meliwati situasi dan saat-saat terberat anda.
Obat-obat  pharmasi sebagai obat penenang dan mengatasi masalah penyakit untuk sementara  dijual dengan bebas  . Satu-satunya masalah adalah mengenai tipe obat yang ada efek sampingnya , yang dapat  menimbulkan masalah keluhan kesehatan yang lainnya  lagi .

Hal yang berlawanan dengan sari dan aroma bunga  yang secara bersama dengan kita  juga berasal dari alam. Sangat alamaiah , keamanannya dan effetivitasnya terjamin. Tidak ada effek  reaksi kimia yang berbahaya terhadap tubuh.

Rabu, 08 Juni 2016

Two in One



Menyerdehanakan pengertian Yin-Yang sebagai suatu konsep di alam semesta cukup sulit walaupun Yin-Yang kenyataannya memang begitu  sederhana.

Asal mula Yin-Yang adalah suatu hasil pengamatan dan penelitian para leluhur china dahulu kala , mereka lebih banyak tahu tentang sesuatu diluar diri manusia karena nyata terlihat gamblang tetapi sedikit sekali yang mereka tahu tentang sesuatu didalam manusia sebagai bagian dari alam semesta.

Terlebih lagi mereka tidak tahu tentang apa yang terjadi didalam tubuhnya ketika sakit dan bagaimana menanggulanginya.
Mereka mengamati pola hubungan alam semesta dengan apa yang terjadi didalam dirinya, lalu mereka menemukan kenyataan bahwa segala sesuatu dialam semesta terjadi oleh 2 unsur Yin-Yang , 2 tapi satu , saling mengikat dan saling mendukung tanpa bisa dipisahkan.. 

Pada saat itu juga terjadi 5 musim dialam semesta yang disimbolkan dengan 5 elemen dasar., Air , Kayu , Api ,Tanah dan Logam.

Yin-yang adalah 2 konsep philosophy klasik , untuk mempermudah contohnya adalah sebuah Gunung , bagian permukaan gunung yang menghadap matahari adalah Yang dan bagian gunung yang membelakangi matahari adalah Yin , begitu sederhana kan ., sehingga dapat dikatakan Yin - Yang sesuatu yang berlawanan tapi juga suatu aspek kesatuan .Yin-Yang dapat dipakai sebagai simbol Laki dan perempuan , air dan api.

Segala sesuatu di alam semesta dapat di golongkan kepada Yin atau Yang kategori ,bahkan setiap bagian dari obyek tunggal dapat dibagi menjadi 2 aspek Yin-Yang.

Seacara umum , sesuatu yang bergerak ,diluar , terbit , hangat ,dan bersinar dapat digolongkan Yang , dan sesuatu yang terlihat statis , didalam , menurun ,dingin dan gelap dapat diartikan sebagai Yin.,

Minggu, 05 Juni 2016

Merawat Qi Meridian untuk 4 musim



Teori  Akupuntur  melihat   kebiasaan makan  mengikuti  kebiasaan musim  adalah bukan sesuatu yang baru  atau tren. Tapi sesuatu yang sangat penting  untuk kesehatan yang baik .Yang sangat mendasar adalah  mencoba untuk makan apa yang diperlukan untuk kesehatan  dan untuk pertumbuhan  tubuh, karena inilah pentingnya pendekatan alamiah untuk tubuh anda.
Secara umum cobalah jangan makan  , makanan yang dingin atau mentah tanpa didahului  sesuatu   yang hangat walau itu hanya  segelas air hangat  , hal ini baik untuk memelihara  limpa  dan lambung anda , bagian dari organ dalam dan pasangannya.
Uraian berikut ini akan memberikan anda beberapa masukan yang lebih spesifik  , tentang  : Bagaimana  yang harus kita lakukan  ?  apa yang akan kita makan  ?  serta apa yang harus  dihindari  selama   menghadapi 4 musim  sesuai teori Akupuntur ?  .Hal ini penting bagi yang sekarang tinggal diluar negeri , baik itu sekolah , bekerja  ataupun berwisata, tapi bagi yang tinggal di indonesia mungkin mendapat manfaatnya hanya untuk dua musim , yaitu musim panas dan musim hujan (musim dingin).

                                                                  
Dimulai pada musim semi yang dilambangkan dengan kayu (pohon), adalah musim  kelahiran kembali dan pertumbuhan ke segala arah  , dan di musim ini adalah saat pertumbuhan energy  Yang , energy Yang berada didalam Yin ,karena pertumbuhan Yang , kini anda  juga  harus mulai melindungi energy Yin .
Dan sesuai dengan teori akupuntur , musim semi adalah  (berhubungan) dikaitkan dengan Hati (Liver ) anda, yang mana dipengaruhi umumnya oleh rasa asam. Jadi dengan demikian lebih bijaksana bila mengurangi sejumlah bahan yang banyak rasa asamnya  pada makanan anda   dan menambah rasa manis dan  rasa pedas, karena hal ini menolong Liver anda melakukan tugasnya untuk mengatur , secara aman dan lancar aliran Qi didalam tubuh anda.
Disamping itu mengendalikan rasa amarah dan teriakan  sangat penting untuk menjaga kesehatan Liver , kalau Liver kita sehat , maka mata kita akan terang dan sehat.
Direkomendasikan  juga buah- buahan dan gula alami  lainnya , meskipun   buah mentah dari alam juga bersifat dingin/lembab  . Secara alamiah  pada musim semi tubuh anda juga  masih tetap dingin karena masih terpengaruh  musim  dingin yang baru saja berlalu , sehingga tubuh anda perlu dihangatkan  yaitu melalui  Makanan pedas/tajam seperti bawang putih dan cabai chili .
Setelah kedinginan di musim dingin , biasanya  sisa panas didalam tubuh akan berkembang apabila kita  tidak memelihara  energy Yin  dengan baik .Tanda-tanda sisa panas yang berkembang adalah seperti :  Kerongkongan yang kering , pernafasan yang buruk  , sulit BAB/ konstipasi .
Dan untuk meredamnya ,makanan seperti : buah pisang , buah pear ,peterseli/seledri, dan  mentimun dapat menolong menetralisirnya
Secara umum , makanan pada musim semi atau di Indonesia musim yang banyak anginnya , yang baik  untuk dikonsumsi  adalah : asparagus , broccoli ,kacang polong ,sayuran berdaun hijau  , bayam,Jamur,sayuran sejenis pakis .
Seperti tumbuhan yang tumbuh cepat pada musim panas , sama seperti manusia bergerak  lebih energik , qi  dan darah menjadi relatif lebih kuat,  dibandingkan pada musim lainnya.Untuk tubuh yang energik membutuhkan   energy Yang ,secara otomatis pada musim panas energy yang akan berkembang penuh , yaitu Yang didalam Yang .
Musim panas, juga dilambangkan dengan Api dan   diartikan /diassosiasikan dengan Jantung , maka  anda harus mengurangi beberapa jumlah makanan yang pahit , sementara itu  makanlah  makanan  yang  lebih banyak pedas , asam dan asin . Hindari kegembiraan/sukacita dan tertawa yang meliwati batas untuk menjaga kesehatan Jantung Anda.
Cobalah untuk mengkonsumsi makanan seperti  : buah semangka , buah berry , tomat ,mentimun , buah apricot , persik , plum , cherry , labu siam ,kacang-kacangan ,okra semacam kacang-kacangan untuk sup,labu hijau tua seperti mentimun( sejenis oyong) , makanan yang difermentasi seperti : tape , tempe dsb., bawang putih , cabai chilli.
Didalam alam , musim gugur  adalah waktunya  segala sesuatu  mulai melambat , mengurangi  dan mempersiapkan diri untuk musim dingin , Dengan demikian anda juga harus mulai untuk berpartisipasi mengurangi aktivitas dan start untuk mempertahankan dan mempersiapkan energy Yang anda , disaat memupuk energy Yin anda juga. Yin ada didalam Yang , pada musim ini pertumbuhan Yin.
Musim gugur dilambangkan dengan logam ,juga berkorelasi dengan system Paru-paru , didalam teori Akupuntur  , Paru-paru  paling rentan  dipengaruhi oleh kekeringan.Oleh sebab itu saat ini anda harus mulai memupuk energy Yin anda ,dengan mempromosikan/mengembangkan produksi cairan dan darah didalam tubuh anda. Cuaca kering dapat mengakibatkan luka nyeri /sakit pada tenggorokan , merasa haus , bibir pecah2, kulit kering dan tanda lainnya dan gejala/tanda2 dari kekeringan ditubuh anda.Yang perlu dihindari adalah makanan pedas , lebih baik makanan dengan rasa asam, pahit dan manis.
Hindari perasaan sedih /melankolis /jeritan yang berlebihan , jaga kesehatan kulit,jaga kesehatan hidung untuk pernafasan.
Musim gugur diIndonesia hampir sama dengan musim akhir dipenghujung musim kemarau.
Anda dapat membantu meredakan  potensi masalah  melalui  persiapan diri untuk musim dingin dengan memakan seperti  :  sayuran umbi2an , labu siam , buah apel , buah pir , broccoli ,buah delima, buah jeruk limau (keprok) , jeruk bali, buah kiwi , buah anggur .
Dalam rangka  untuk menyehatkan / memupuk  energy Yin anda pada musim gugur , cobalah makanan yang mengarah kepada rasa  asam , sesuatu yang dapat mengencangkan tubuh  . yaitu : makanan seperti  lemons , nanas , dan makanan yang diawetkan dengan cuka /acar . Coba juga untuk menggunakan makanan yang akan membuka lubang pori-pori  kulit , seperti : bawang putih , jahe  dan makanan  yang baunya menyengat /aromatic . 
Mengurangi  aktivitas , memelihara  jumlah  panas yang anda  miliki untuk  tahun ini , akan banyak  membantu anda menjaga  energy Yang anda.
Melalui  musim dingin , anda seharusnya membuang kebiasaan cara makan yang lama  dan mengikuti petunjuk cara makan yang lebih sehat dan lebih banyak berserat  ,untuk memelihara Qi Yang dan Yin didalam tubuh anda seperti yang telah diuraikan diatas .
Menurut Akupuntur di musim dingin yang dilambangkan dengan Air ,Yin didalam Yin , energy mencapai Yin maksimum , maka diet kita harus disesuaikan dengan fokus pada memperkaya Yin dan mengurangi Yang , kita harus menambah makanan diet  yang tinggi kalori , terutama yang tinggi protein .

Hal ini tidak dianjurkan untuk menurunkan berat badan , selama musim dingin , tetapi Anda tidak perlu kuatir akan menambah berat badan   jika  berhati-hati .

Boleh  menambahkan  sedikit lebih banyak daging merah , bebek dan telur , atau makanan seperti kacang-kacangan , biji-bijian , alpukat dan kelapa untuk vegetarian .
Musim dingin (hujan) berkaitan dengan   sistem energi Ginjal-banyak minum air putih (air oksigen, air mineral)  , hindari makanan asin dan lebih baik memilih makanan yang pahit dan asam . Hindari ketakutan yang berlebihan , jaga kesehatan kandung kemih , telinga dan tulang.

Makanan dengan rasa pahit meliputi : aprikot , asparagus , seledri , kopi , teh , jeruk  , selada , daun lobak , cuka dan anggur .

Kamis, 02 Juni 2016

Lever yang mengendalikan urat-urat daging


Sari makanan yang dibawa ke Lever  akan menghasilkan energy (Qi) yang mengendalikan urat-urat daging , bila darah pada lever penuh ia akan dialirkan  dan membasahi lalu memberi makan urat-urat daging ,selanjutnya menjamin pergerakan sendi agar  kegiatan otot lancar .

Kondisi urat-urat daging termasuk tendon yang baik akan mempengaruhi pergerakan dan kegiatan fisik seseorang.

Konstraksi dan relaksasi urat –urat daging  akan memastikan pergerakan tulang sendi .
Bila darah-lever kurang , maka urat-urat daging akan kurang basah  dan kekurangan makanan  , kurangnya daya lentur akan menyebabkan kekejangan otot atau  ganguan perluasan penekukan  , kaku dan mati rasa , kram , tremor (gemeteran), lemas (kurang daya) .

Akupuntur menyebutnya  : “ Bila Qi lever merosot , maka urat-urat daging macet
Lebih jauh kondisi lever akan mempengaruhi kondisi-kondisi Neurologis tertentu , contohnya : pada anak/ sebagian orang dewasa ,terjadi suatu infeksi  radang selaput otak , yang menyebabkan kekejangan dan suhu badan tinggi (panas), Akupuntur melihatnya  :  “ Panas yang menggerakan angin lever  , menggangu kestabilan aliran darah  dan menyebabkan kontraksi berlebihan , tremor  pada urat-urat daging lalu menghasilkan kekejangan “

Dunia kedokteran sering salah –menafsirkan , bahwa urat-urat daging dikendalikan oleh Limpa  dan otot-otot oleh dikendalikan oleh Lever.

Yang benar menurut akupuntur  adalah : " Lever mengendalikan urat-urat daging dan limpa kecil yang mengendalikan otot-otot "