Kamis, 13 Oktober 2016

Asma dan paru-paru 4


Serangan Dingin –Angin dan Serangan Air  Dingin

Pola serangan Dingin-Angin  ,lebih banyak karena pola pertahanan dari serangan dingin yang dapat terjadi bila , suhu udara terlalu dingin , angin yang bertiup dalam waktu yang lama menyebabkan dingin , keadaan lembab  .

Oleh sebab itu diperlukan control oleh manusia sendiri terhadap ambang batas kekuatannya menahan dingin , seperti menghindari :  ruangan AC terlalu dingin , angin dingin yang bertiup keras (memakai mantel atau jaket) dll.

Ketika Serangan terjadi maka Qi pertahanan akan berusaha melindungi tubuh, disaat pertarungan terjadi mungkin beberapa gejala akan ditimbulkan seperti : 
Demam atau tanpa demam tetapi tubuh menjadi lemah , Dingin dari luar ini akan mempengaruhi system Paru-paru dan menghambat Qi paru-paru turun kebawah , akibatnya akan terjadi batuk dan sedikit kebas , atau  pilek dan bersin.

Karena sirkulasi Qi paru-paru terganggu akan juga menyebabkan sakit kepala  bagian belakang , tidak enak badan , takut dingin (karena gagal Qi menghangatkan Otot).

Sakit kepala bagian belakang dapat terjadi seluruh kepala juga menjadi sakit , ini lebih disebabkan terganggunya saluran Yang pada usus kecil dan kandung kemih.

Bila ditambah oleh sifat serangan yang lembab (air-dingin) , maka Qi pertahanan akan terhalang oleh lembab dingin angin , paru-paru tidak dapat menyalurkan cairan ke bawah , hal ini kan menyebabkan pembengkakan pada wajah dan air urine sedikit dan berwarna pucat (kekurangan Yang) , corak kulit wajah menjadi terang , takut dingin , batuk dan sesak napas.

Pengobatan dengan Akupuntur

Penekanan pada titik-titik meridian sbb :

Untuk serangan Dingin –Angin : Moxa dapat digunakan setelah tusuk jarum (metoda pengurangan)

Liege (LU 7)

Fengmen (BL 12)


Fengfu (DU 12)


Ditambah untuk serangan Lembab Dingin-Angin

Pian Li (LI 6)
Hegu (LI 4)

Wenli (LI 7)

Feishu (BL 13)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar