Senin, 03 Oktober 2016

Asma dan Paru-paru 1



Asma  dan Paru-paru
Asma adalah salah satu efek dari gangguan Paru-paru , didalam teori TCM Akupuntur  , paru-paru berfungsi sebagai pengatur Qi (energy) , dan kasus paru-paru yang sering terjadi adalah pola kekurangan Qi.
Paru-paru bertugas menyebarkan dan menurunkan Qi , dan sangat berhubungan dengan Eksterior yaitu mengendalikan kulit dan Qi pertahanan.
Dengan demikian dialah yang pertama-tama berhadapan langsung dengan faktor-faktor penyebab penyakit  dan serbuan angin , yaitu angin dingin , angin panas.
Paru-paru mengendalikan kulit , pori-pori kulit dan mempengaruhi Qi pertahanan , semua alasan dari sebab musabab terjadinya penyakit paru-paru dan asma adalah karena Paru-paru rentan terhadap serangan faktor-faktor penyebab eksterior khususnya :
Angin , Panas , Api , Dingin , Kelembaban , Kekeringan .
Faktor-faktor ini menyerang dan terjadilah pertarungan dengan Qi pertahanan  dan merusak fungsi Paru-paru didalam menyebarkan (memencarkan) Qi . Semua gejala dan tanda akan muncul apabila Pola-pola kelebihan menggangu fungsi paru-paru , seperti :
Sakit kepala , badan sakit-sakit,takut dingin ,bersin , hidung tersumbat dll.
Faktor-faktor penyakit seperti virus , kuman dan bakteri biasanya bergabung dengan Angin Dingin dan Angin Panas , yang adalah 2 faktor patogenik  paling umum menyerang Paru-paru.
Penyerangan terjadi pada Qi pertahanan bukan pada paru-paru , maka pola eksteriornya adalah Pola kekurangan Qi , Pola Angin dingin dan Pola Angin Panas.
Kekeringan adalah salah satu pola gangguan paru-paru , yang menghasilkan gejala seperti : Batuk kering , tenggorokan kering , kulit kering , dll.

Untuk penyakit Asma  dan lainnya perlu diperhatikan tidak mengkonsumsi makanan dingin dan mentah, minum susu berlebihan , keju dan mentega , karena akan mengakibatkan kelembaban Internal langsung menghantam Limpa dan sering disimpan di paru-paru , apa yang disimpan ? yaitu dahak hasil ciptaan dari Limpa dalam proses melindungi dirinya dari kelembaban.Bila dahak ini ada diparu-paru Ia dapat mengganggu jalannya pernafasan (sesak napas).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar