Tulang yang patah disebut dengan istilah Fraktur (dalam dunia kedokteraan) , Fraktur halus
pada tulang akan menyerupai garis-garis halus dan bercabang (Fisura) , ini sering
dinamakan Fraktur –garis rambut .Penyebab
secara garis besar adalah Stress pada tulang , trauma , kecelakaan ,
cedera dan pembengkakan.
Fraktur halus (Fissura) seperti ini juga disebabkan oleh
keausan , kelelahan dan robek pada
tendon tulang , terutama dengan bertambahnya usia maka kelelahan jaringan
tulang menghambat pertumbuhan sel-sel baru dan menciptakan tulang yang kuat.
Retak mikro ini menciptakan retak garis-garis rambut yang merambat pada tulang-tulang yang tidak sehat , tidak seperti fraktur tulang yang
normal ,fraktur –garis rambut ini sulit terdekteksi .
2 jenis Fraktur garis
rambut
1. Fraktur karena kelelahan :
disebabkan karena Stress yang luar biasa ,sehingga ke-elastis-an tulang menyusut.
2.
Fraktur karena kelemahan: disebabkan
oleh karena tulang kekurangan Mineral sehingga dengan sedikit tekanan saja
dapat terjadi fraktur.
Awalnya pasien akan mengalami mati-rasa pada area dimana tulang mengalami
fraktur garis rambut , lalu kemudian
diikuti dengan pembengkakan ,selanjutnya apabila penderita terus melakukan
penekanan pada area cedera tersebut , maka Fraktur akan bertambah buruk .
Fraktur garis rambut sebenarnya ,
hanyalah keretakan yang kecil , namun tenaga otot yang berlebihan mengakibatkan
tekanan pada tulang dan menghasilkan
fraktur garis rambut karena tekanan atau disebut juga Fraktur Tekanan (Stress-ketegangan).
Penyebab utama Fraktur garis rambut
· Kegiatan olahraga –energy tinggi seperti : Sepak Bola , Tenis, Atletik , Rugby
dll ,yang selalu dijalankan pada resiko tingkat tinggi dapat menyebabkan Fraktur Stress (Tekanan)
· Perubahan kegiatan mendadak , tanpa persiapan seseorang yang biasanya
santai , tiba-tiba melakukan pekerjaan lapangan ; seperti sales ,surveyer, pengawas lapangan ,yang
melakukan pergerakan kaki /jalan
mondar-mandir , naik-turun ,dimana otot melakukan intensitas penuh tanpa
istirahat dapat juga mengakibatkan Fraktur Stress.
· Penurunan kadar Estrogen : Hal ini sering terjadi pada masa
Menopause , terutama pada wanita akan
terjadi penurunan masa tulang , sekitar
lebih –kurang 10 % , pada 5 tahun
pertama, penurunan masa tulang menyebabkan penurunan kadar Estrogen yang
menjaga kekuatan tulang , sehingga
resiko Fraktur Stress sangat tinggi.
· Penari : lebih sering memakai bola kaki dan pergelangan kakinya
untuk memutar , melompat , jongkok dan berdiri
dimana tumpuan berat badannya menjadi tekanan pada tulang , intensitas
otot-ototnya juga melakukan tekanan kuat pada tulang , sehingga aktivitas seperti ini , mempunyai resiko
tingkat tinggi bagi terjadinya Fraktur Stress
Gejala –gejala Fraktur garis-rambut
Terjadinya Fraktur
garis rambut tidaklah tiba-tiba , tentunya ia meliwati suatu resistensi yang
berkepanjangan seperti sering terjadinya gesekan yang berlebihan , keausan tulang ,
dan tekanan beban yang berlebihan (berat
badan/kegemukan/obesitas).
·
Nyeri bertahap :
Nyeri yang berkembang secara bertahap , tidak seperti terkilir
, tetapi lebih dari itu ,nyeri terasa menyeluruh kepergelangan kaki , namun tiap-tiap orang mempunyai tingkat
kepekaannya sendiri , tingkat pelepasan endorfinnya sendiri.
·
Pembengkakan : Hal berikutnya adalah
terjadi pembengkakan , ini adalah reaksi kimia tubuh yang mengirim aliran darah
putih untuk melawan infeksi , sehingga terlihat edema disekitar cedera.
·
Rasa Nyeri berkurang disaat
istirahat : disaat penderita menghentikan seluruh kegiatannya , rasa nyeri akan
mereda , ini menandakan otot-otot tidak terlibat dan bukan Fraktur tulang
besar , rasa nyeri konstan terus-menerus menandakan inilah gejala Fraktur garis
rambut.
Akupresur mengurangi Nyeri Fraktur garis-rambut
Akupresur menciptakan
lingkup yang luar biasa dalam mengobati Fraktur garis rambut , akupresur adalah tehnik pengobatan
tradisionil china yang mengaktifkan energy-energi
tertentu dalam garis meridian yang
secara bertahap memulihkan otot-otot dan
jaringan ikat dari cidera Fraktur garis rambut.
Akupresur pada dasarnya meningkatkan
kemampuan tubuh dalam penyembuhan diri , atau dengan kata lain mengembalikan
kemampuan tubuh bertindak Kuratif menyembuhkan diri sendiri, tehnik telah
dilakukan selama 5 ribu tahun dan berhasil menyembuhkan Fraktur garis
rambut menurut pedoman pengobatan tradionil china.
Akupresur benar-benar ajaib , mereka
mengaktifkan aliran darah kepada
otot-otot , sehingga Fraktur garis rambut dapat cepat disembuhkan , dengan menormalkan kembali
sel-sel pembentuk tulang dan
meningkatkan cairan (gel) untuk kembali merekatkan tulang yang menderita
Fraktur halus.
Dengan menekan titik akupresur ini , tekan tahan 1 menit , kemudian lepas ulangi 3x , dilanjutkan dengan lebih intensif
lagi tekan tahan 3 detik , lepas ,
lakukan 32 x setiap hari :
1. Sanyinjiao (SP 6) : 4 jari diatas mata kaki sebelah
dalam , mengaktifkan Limpa , melancarkan sumbatan-sumbatan , mengatur hormone , titik ini merupakan pertemuan 3 Meridian
; Meridian Hati , Ginjal dan Limpa.
2.
Lougu (SP 7) : 2 jempol diatas SP 6
, mengatasi sukar berjalan
3. Yinlingquan (SP 9) : Dibawah
ujungnya tulang kering atas dalam , meredakan nyeri lutut , mempercepat
penyembuhan Fraktur garis rambut
4. Jianliao (SJ 14) : lekukan
persendian bahu , menyembuhkan nyeri bahu , nyeri lengan atas, nyeri persendian
bahu.
5.
Tianliao (SJ 15) : Pundak setinggi
tulang leher ke 7, leher kaku , pundak kaku
6.
Quchi (LI 11) : ujung luar lipat siku , tangan tremor,
tangan tak bertenaga , stroke
7.
Taiyuan (LU 9) : Lekuk pergelangan
tangan dalam dibawah jempol , Titik sentral Meridian Paru
Untuk memulihkan retak tulang anda
maka dibutuhkan 6-8 minggu , untuk
Fraktur garis rambut awal , dan sekitar 2 bulan untuk Fraktur yang lebih
parah , hindari memakan obat non-steroid,
perbanyak asupan vitamin D kasium , hindari berjalan dipermukaaan yang
keras, istirahat dari kegiatan yang berat , kenakan sepatu yang tepat , biarkan
tulang anda sembuh sepenuhnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar