Senin, 23 Oktober 2017

Self Healing by Enzym 1



Judul diatas adalah penyembuhan diri sendiri dengan Enzim , Manusia diciptakan dengan kemampuan yang luar biasa untuk menyembuhkan diri sendiri , melalui enzim yang sudah ada ditubuh manusia sejak lahir , bermacam-macam jenis enzim dengan fungsinya masing-masing .

Tubuh manusia mempunyai mekanisme pertahanan dan penyembuhan yang menakjubkan , system pertahanan tubuh  adalah merupakan benteng terhadap serangan penyakit , kita mempunyai tentara-tentara elit untuk menumpas musuh dengan cepat.

Sistem pertahanan tubuh  manusia  dirusak oleh manusianya sendiri , melalui kacaunya system pencernaan  , yaitu melalui pola makan tidak sehat dan gaya hidup . Oleh sebab itu kadang-kadang orang mengeluh kok dokter kalau mendiagnosis penyakitnya , dikit-dikit ngomongnya ini karena ganguan pencernaan , apa-apa karena pencernaan , bermacam-macam penyakit karena pencernaan , bok yang lain , toh !

Memang benar Pencernaan memegang peranan yang vital , semua penyakit sebagian besar awalnya dari sini !

Para ahli menyimpulkan pola makan yang baik adalah pola makan yang memiliki kandungan enzim secara ideal , sehingga penekanannya selain vitamin dan mineral adalah kandungan enzim yang memadai.

Jumlah Enzim didalam tubuh sangatlah terbatas , oleh sebab itu diperlukan supply enzim secara teratur dari makanan dan minuman yang mengandung enzim . Enzim diperlukan untuk membantu pencernaan didalam mengurai , transportasi , ekskresi , detofikasi , dst.

Oleh karena itu , perlulah kita ketahui  apakah enzim itu , karena fungsinya sangatlah strategis !

Enzim

Enzim atau Enzymes berasal dari Bahasa yunani yang berarti penyebab pengubahan . Pengubahan  dapat berarti penguraian ,  contohnya  : suatu makanan  dapat menjadi basi karena disitu ada Enzim yang ikut berperan dalam proses pengubahannya.

Enzim adalah molekul protein kompleks yang berasal dari sel  atau diproduksi oleh sel baik itu sel manusia , hewan dan tumbuhan . Enzim bekerja sebagai pengurai molekul makanan yang tadi dalam unit besar diurai menjadi unit kecil-kecil  yang dapat diserap kedalam sel.

Ada bermacam-macam enzim contohnya : Pepsin yang membantu system pencernaan untuk mengurai makanan , memecah protein , Lipase untuk memecah lemak , Amilase untuk memecah karbohidrat , asam klorida (HCL) yang merupakan getah lambung .
Sangatlah penting enzim membantu pencernaan didalam mengurai makanan dan menyerap nutrisi , seperti protein , karbohidrat , lemak dll.

Proses bio kimia tubuh juga membutuhkan enzim termasuk regenerasi sel , detofikasi dan system kekebalan tubuh (imun) , dengan demikian enzim membantu mekanisme tubuh berjalan dengan sempurna.

Kesehatan Lambung dan Usus adalah prasyarat mutlak  bagi system pencernaan yang baik , semua itu membutuhkan bantuan enzim  , untuk mendapatkan enzim yang cukup diperlukan pola makan sehat melalui komposisi lebih banyak sayuran ,buah-buahan dan biji-bijian daripada daging  dan susu .

Sebenar  ketentuan ini sudah ada didalam ayat Alkitab Kristen , bahwa itulah makanan utama manusia, tetapi zaman sekarang lebih banyak orang mengkonsumsi daging , susu dan produk olahannya  dan jarang makan buah-buahan dan sayuran , maka system pencernaannya menjadi buruk , usus bila dilihat  melalui alat –alat tertentu akan tampak  jelek , kaku , kemerahan dan benjol-benjol juga mengkerut , usus menjadi tampak tidak sehat  dan tentunya akan mengganggu lambung dan proses pencernaan.

Tanpa adanya pengetahuan yang memadai , maka seorang koki yang selalu menghasilkan masakan yang enak , tidak mengetahui apakah  baik kandungan masakannya dan cara masaknya tidak merusak /menghancurkan enzim !

Sebagai contoh :  Sayuran , bauh , ikan dan daging tertentu bila dipanaskan melebihi  suhu 46 derajat  C  , maka  kandungan Enzimnya akan lenyap atau hilang.

Didalam ilmu pengobatan china , esensi dari nutrisi  termasuk enzim  dikenal sebagai Qi atau Energy , seseorang yang terlalu banyak stress menghabiskan begitu banyak energy , sehingga sisa energy yang ada kurang , kurang memadai untuk dapat digunakan bagi system pertahanan tubuh (imun) , kurang bagi regenerasi sel , dan jaringan  dst.

Makanya tubuh menjadi lemah dan gampang terserang penyakit , melemahkan organ yang satu dan berdampak kepada organ yang lain .

Masalah emosional menjadi penting untuk dikendalikan ,menanggulangi polusi , bahan kima dan dampak lingkungan juga harus menjadi perhatian manusia , manusia harus sadar untuk menjaga lngkungan alamnya karena manusia bagian dari alam itu sendiri , kalau alamnya rusak yang rugi tentunya manusia , khususnya kesehatan tubuhnya . 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar