Jumat, 22 Juli 2016

Diare atau diary ?


Jangan pernah meremehkan penyakit , walaupun kelihatannya biasa-biasa saja  ,
Salah-salah  Diare bisa jadi diary (catatan harian) yang penuh dengan cerita dan derita.

Diare adalah gangguan pada perut /lambung /usus terjadi karena makanan yang kurang bersih yang telah terjangkit  bakteri , parasit , virus atau kuman  , yang menyebabkan infeksi pada usus dan lambung.

Diare dibagi menjadi  Akut dan Kronis  ; Akut apabila sifatnya mendadak dan kurang dari 2 pekan  , sedangkan Kronis ; sifatnya perlahan-lahan  semakin lama semakin parah  dan lebih dari 2 pekan.

Dalam TCM –Akupuntur  dapat dikenali dari gejalanya :

Diare Akut 
1. Diare Lembab – dingin : BAB berupa air dan ampas (hancur) , juga disertai lendir ( flu usus-perut ) dengan sakit/tanpa sakit perut ,perut berbunyi ,haus , tubuh dingin , dehidrasi , suka hangat , denyut nadi lamban , lidah pucat ,lapisan lidah putih ,licin , badan lemas, kram , mual , muntah  dst.
2.Diare  Panas –Lembab : BAB bau , panas , perasaan terbakar pada anus , air seni agak gelap , perut sakit , denyut nadi lemah  dan cepat ,bagian dalam perut kekuning-kuningan , mual , muntah ,lapisan lidah kuning ,berminyak , demam dan haus.

Diare Kronis
1. Diare – defiensi Limpa kecil : serangan perlahan –lahan  makin lama semakin kuat ,kulit pucat , badan lelah-lemas, lebih suka hangat,  tidak tahan udara dingin terutama pada perut bagian bawah sampai kaki,denyut nadi halus dan dalam , lidah pucat, lapisan lidah putih.
2. Diare-defisiensi Ginjal  : sakit perut ringan sebelum subuh  , sakit hilang setelah BAB , perut bunyi , tidak tahan dingin,terutama perut bawah , tangan dan kaki,denyut nadi dalam dan halus ,lidah pucat –lapisan putih.

Pengobatan :
1. Minum air kelapa , dan banyak minum air matang  menghindari dehidrasi.
2. Hindari minum susu , santan , susu kedelai , soft-drink /minuman yang intoleransi  terhadap –lambung.
3. Bawang  putih  , untuk  mengobati infeksi disebabkan virus, kuman dan parasit.
4. Daun jambu dan buah jambu klutuk (biji).
5. Buah salak  setengah matang.
6. Daun Sendok
    Bahan: 
  • 30 gram daun sendok segar
  • 3 gelas air
    Pengolahan:
1.     Rebus daun sendok segar bersama 3 gelas air.
2.     Tunggu air rebusan mendidih dan tersisa 1 gelas.
3.     Minum sehari 2 kali masing-masing 1/2 gelas.


7. Bubuk Kulit Kayu Manis
    Bahan:
  • 1 1/2 gram bubuk kulit kayu manis
  • Air panas secukupnya
    Pengolahan:
1.     Seduh bubuk kulit kayu manis di dalam air panas, kemudian saring airnya.
2.     Tunggu dingin, minum sehari 2 kali masing-masing 1 gelas.

8. Tanaman Anting-anting 
    Bahan:
  • 40 gram tanaman anting-anting kering
  • 2 gelas air matang
     Pembuatan:
1.     Cuci bersih tanaman anting-anting, rebus bersama 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas.
2.  Seusai mendidih, minum obat diare tradisional ini 2 kali sehari masing-masing 1/2 gelas.

9.  Rimpang  Kunyit
     Bahan:
  • 1/2 jari tangan rimpang  kunyit segar
  • 1 sendok teh kapur sirih
  • 1 gelas air
     Penggunaan:
1.   Potong-potong tipis rimpang empu kunyit, sehabis itu rebus bersama 1  gelas air sampai tersisa 1/2 gelas.
2.    Tuangkan1 sendok teh air kapur sirih ke dalam rebusan tadi, aduk hingga  tercampur.
3.   Ketika dingin, saring airnya dan minum sehari 3 kali masing-masing 1/2  gelas

10.Buah pisang untuk melancarkan pencernaan ,berfungsi sebagai oralit   mengandung potassium untuk penambah darah..
11.Bahan pembuatan oralit:
  • Segelas besar air matang (200 ml) 
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sedok teh garam dapur

   Ke 3 bahan dicampur menjadi satu dan aduk untuk melarutkan garam dan gula,  kemudian berikan pada pasien diare. 


Dengan penekanan pada titik sbb :
1. Zongwan (RN 12 )
2. Tianshu  (ST 25)
3. Shangjuxu (ST 37)
4. Yinlingquan (SP 9)
5. Zusanli (ST 36 ) 


6. Hegu ( LI 4 )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar