Rabu, 02 Agustus 2017

Multiple Neuritis II



Nyeri Campuran

Fenomena nyeri campuran (Mixed) merupakan fenomena campuran dari komponen nyeri nosiseptif dan nyeri Neuropatis secara bersamaan , biasanya terjadi Nyeri kronik seperti pada Osteoartritis kronik , nyeri punggung bawah yang kronik dan nyeri kronik kanker dll.

Nyeri Osteotritis kronik

Sumber utama nyeri inflamasi pada osteo adalah karena proses degenerative, proses inflamasi yang berkepanjangan memicu sensitivasi pada reseptor penghantar nyeri di perifer juga mengakibatkan kerusakan serabut saraf di sekitarnya.

Terjadi penurunan sensasi vibrasi pada pasien OA kronik , hal inimenunjukkan bahwa terjadi kerusakan saraf sensorik , tingkat nyeri dirasakan seperti nyeri neuropatis , yaitu nyeri disertai rasa terbakar dan ditusuk-tusuk  dengan pola spontan.

Nyeri campuran pada nyeri punggung bawah

Nyeri punggung bawah kronis tepatnya yang terjadi akibat proses degenerative pada vertebra spinal (bokong) dan struktur sekitarnya , dipandang sebagai nyeri nosiseptif kronis.

Terjadi nyeri atas dasar kolaborasi inflamasi yang berinteraksi dengan reseptor yang sesuai,sensivitas reseptor dan serabut saraf perifer yang juga akan mengaktifkan sensitivitas sentral .

Deskripsi nyerinya adalah kombinasi nyeri yang terlokalisir dalam rasa panas dan kesemutan.

Nyeri  campuran –nyeri pada kanker

Kalau kanker semakin ganas , maka dia akan memicu reaksi inflamasi yang parah sehingga menimbulkan rasa nyeri yang amat sangat , disamping ada keterlibatan komponen nyeri Neuropatik , akibat adanya invasi dan infiltrasi jaringan tumor pada jaringan saraf sekitarnya.

Kalau telah melakukan kemoterapi  dan radiasi ……..selalu akan menimbulkan masalah  efek yang akan membangkitkan nyeri regional , yang menyerupai nyeri nosiseptif dan nyeri neuropati .

Sensasi nyeri efek kemoterapi adalah seperti nyeri terbakar  dan  kebas  (hyperalgesia –pati rasa).

Multipel Neuritis

Multiple Neuritis sebenarnya juga merupakan nyeri campuran  yang juga dikenal dengan nama Peripheral Neuritis , yang mana adalah ganguan nyeri  pada sensor simetrik  (Symetrical Sensory) , atau sepanjang (simetris) serabut saraf (sensor) dengan kelumpuhan ringan .

Serangan berbahaya dengan  diikuti perasaan pati rasa , kehilangan rasa atau kesemutan pada anggota gerak , lebih jauh disana ada sebagian atau seluruhnya kehilangan sensor (sensory loss).

Dapat juga menghadirkan perasaan sensasi yang abnormal , pertanda adanya ganguan motorik , mencakup jari-jari tangan , seperti kehilangan daya cengkram (pada saat memegang benda) , kehilangan kekuatan pada ke-empat alat gerak ,  kelemahan otot (muscular atrophy) dan kelumpuhan ringan ( kelemahan sendi pergelangan tangan dan kelemahan sendi pergelangan kaki).

Ada kemungkinan dapat terjadi Hiperactivity of tendon reflex ( over reflex otot tendon ) pada awalnya , tetapi kemudian akan menjadi hypoactive atau  kemalasan /berhentinya reflex tendon.

Gangguan ini akan menuju kepada infeksi dan keracunan seperti : Diptheri atau penyakit infeksi kronik lainnya  atau juga keracunan kimia metal , umpamanya ; arsenic , mercury , carbon monoxide,sulfonamide dll

Yang terjadi adalah ganguan metabolisme  dan malnutrition (penyimpangan nutrisi , seperti kronic gastro, beri-beri).

Pengobatan melalui titik meridian  adalah tehnik Akupuntur untuk melancarkan peredaran darah , peredaran nutrisi yang sudah diubah menjadi energy (qi) , dengan pemilihan titik-titik sbb :

Ci Ce (LI 11)    





Waiguan (SJ 5)

Pafeng (extra ,LE 10)

Zusanli (ST 36)

Sanyinchiao (SP 6)


Dilakukan treatment 1x sehari , setiap hari  dengan lama 10-15 menit jarum ditinggal, dapat juga diterapkan moxibusi  .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar